Anthony Lopes Menangis Lebih Awal saat Barcelona Tekuk Lyon di Camp Nou



Barcelona lolos ke perempatfinal Liga Champions usai membungkam Lyon dengan skor 5-1 di Camp Nou, Kamis (14/3/2019).

Barcelona memenangkan skor aggregat 5-1 setelah pada leg pertama kedua tim bermain imbang 0-0.

Lionel Messi menjadi bintang lapangan dengan torehan dua gol dan dua assist.

Leo pula membuka gol perdana Barcelona melalui tendangan penalti pada menit ke-17.

Insiden Lopes

Babak pertama sempat berhenti beberapa menit lantaran kiper Lyon Anthony Lopes mengalami cedera usai bertabrakan dengan Coutinho.

Gorgelin bersiap dimasukkan menggantikan Lopes. Namun, Lopes menolak dan meminta tetap bermain.

Kejadian ini mengingatkan publik kepada penjaga gawang Chelsea, Kepa Arrizabalaga yang menolak digantikan saat menghadapi Manchester City di final Piala Liga Inggris awal Maret silam.

Meski terlihat normal usai benturan tadi, Lopes sesungguhnya diragukan dapat tampil maksimal.

Lopes membuktikan bahwa dia baik-baik saja. Terbukti, dia melakukan penyelamatan gawang dengan menepis sepakan keras Luis Suarez.

Sayang, Lyon terus ditekan oleh serangan Barcelona. Lopes harus menyaksikan gawangnya kebobolan kali kedua.

Coutinho berhasil mendorong bola umpan pendek dari Suarez untuk dimasukan ke gawang Lyon pada menit ke-30.

Skor 2-0 untuk keunggulan Barcelona.

Tak berapa lama setelah gol kedua, Lopes akhirnya ditarik keluar lapangan sambil menahan air matanya sebelum digantikan Gorgelin, 10 menit jelang berakhirnya babak pertama.

Babak kedua

Lyon sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-58 lewat gol sepakan Lucas Tousart yang meluncur ke samping kanan Ter Stegen.

Namun, Lyon harus mengakui kehebatan Barcelona. Lionel Messi mencetak gol ketiga Barcelona pada menit ke-78, menyusul gol keempat dari Pique pada menit ke-81.

Ousmane Dembele yang masuk menggantikan Coutinho mencetak gol tambahan bagi Barcelona pada menit ke-86.

Skor 5-1 tidak berubah hingga wasit mengakhiri laga dini hari tadi.

Comments