Lupa Efin atau Password NPWP saat Penyampaian SPT? Ini Solusinya

Setiap wajib pajak (WP) dari perusahaan wajib melakukan penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak penghasilan (PPh).

Dirjen Pajak akan mengirimkan e-mail jauh-jauh hari kepada WP yang isinya mengingatkan kalian untuk menyampaikan SPT .

Lewat e-mail, WP akan diberitahu jatuh tempo penyampaian SPT.

Apakah penyampaian SPT Tahunan ribet? Ngga kok.

Penyampaian SPT malah boleh dikatakan mudah. WP bisa melakukannya secara online.

Dalam e-mail Dirjen Pajak, WP akan menemukan tautan (link) yang mengarahkan WP ke dalam situs penyampaian SPT online.

Pajak. (Foto: MoneySmart)

Supaya kalian dapat masuk alias login, WP pertama kali diminta memasukan nomor NPWP dan password.

Tapi password-nya lupa. Kalian bisa mengganti password dengan syarat harus memasukan nomor efin.

Tapi nomor efin juga lupa. Gimana dong?

Tenang. Ada solusinya. Caranya mudah dan cepat.

Kalian tinggal pergi ke Kantor Pelayanan Pajak (KPP) terdekat. Ingat, pergi ke KPP terdekat dengan domisili sekarang, tidak perlu ke KPP daerah asal.

Apa yang perlu dibawa?

1. Kartu NPWP

2. Gawai/HP yang terkoneksi internet

3. Bukti potong dari perusahaan

Kebetulan, penulis Independen Site mengurus SPT tahunan di KPP Malang Utara.

Sesampainya di KPP, silakan memberitahu petugas bahwa kalian ingin menyampaikan SPT namun lupa password dan efin NPWP.

Petugas akan meminta kalian menuju loket pelayanan terkait.

Setibanya di loket, WP akan diminta mengisi sebuah formulir khusus ‘lupa password/efin’.

Kalian diminta mengisi nama, e-mail, nomor ponsel dan nomor efin dalam formulir itu.

Khusus untuk kolom nomor efin, dikosongkan, dibiarkan, dicuekin saja ngga apa-apa karena kalian memang lupa nomor efin atau password.

Selanjutnya, kalian akan diarahkan ke petugas lainnya untuk mendapat nomor efin. Prosesnya ngga sampai lima menit.

Karena masalah lupa password/efin sudah merajalela di kalangan WP, KPP Malang Utara sudah menyiapkan petugas di ruangan yang sama untuk penyampaian SPT.

Jadi, WP ngga perlu mondar-mandir ke satu ruangan ke ruangan lainnya. Antrian juga tidak panjang.

Setelah itu, ikuti arahan petugas yang ramah dan baik hati.

Pada akhirnya, kalian akan sampai di tujuan akhir, yaitu loket penyampaian SPT.

Tidak usah gerogi. Di sana, akan ada petugas yang mendampingi.

Siapkan gawai yang sudah terkoneksi internet. Biarkan petugas bekerja untuk memprosesnya. Ngga sampai lima menit.

Setelah itu, akan ada pesan masuk dari DJP online ke e-mail WP. Di sinilah pentingnya  gawai.

Kalian bisa membuka e-mail dari gawai masing-masing.

E-mail ini akan mengarahkan WP untuk prosedur membuat password baru.

Isi password baru dan selanjutnya petugas akan mengisi penyampaian SPT.

Penyampaian SPT selesai.

Formulir ‘lupa efin’ tadi boleh dibawa pulang. Ini penting supaya kalian dapat menyimpannya manakal dibutuhkan untuk laporan selanjutnya.

Comments