Satu gol akan menentukan segalanya sebab kedua tim hanya bermain imbang 0-0 pada leg pertamadi markas Lyon.
Barcelona lebih diuntungkan sebagai tuan rumah. Dari tiga pertemuan terakhir melawan Lyon di Camp Nou, Barcelona menyelesaikan semuanya dengan kemenangan.
Namun, Valverde direpotkan dengan cedera Dembele dan Vermaelen. Keduanya diragukan untuk tampil pada dini hari nanti.
Sementara Lyon hanya membutuhkan minimal imbang dengan satu gol untuk dapat merebut tiket ke babak perempat final.
"Kami harus bermain dengan gaya kami sendiri, dengan bebas. Kami tahu bahwa laga nanti akan sulit karena melawan salah satu tim terbaik dunia, tapi kami tahu kami dapat memenangkannya," kata Bruno Génésio, pelatih Lyon jelang laga dikutip dari UEFA.com.
Pertandingan akan berlangsung di Cam Nou, Barcelona, pada pukul 03.00 WIB.
Perkiraan pemain dikutip dari UEFA.com
Barcelona:
Ter Stegen;
Semedo, Piqué, Lenglet, Alba;
Rakitić, Busquets, Arthur, Roberto;
Messi, Suárez
Lyon:
Lopes;
Denayer, Marcelo, Marçal;
Dubois, Tousart, Ndombele, Mendy;
Fekir;
Dembélé, Depay
Comments
Post a Comment