Ada Fakta Menarik dari Swafoto Pemain Barcelona dengan Manchester United

Pique (Barca), Busquets (Barca), Ander Herrera (MU), Juan Mata (MU), Jordi Alba (Barca) dan David De Gea (MU) berfoto bersama. (Foto: Twitter/@FCBarcelona)

Cerita menarik tersaji jelang babak perempatfinal Liga Champions Eropa antara Barcelona dan Manchester United.

Beberapa penggawa FC Barcelona yang menjadi pemain utama timnas Spanyol akan melawan sahabat mereka di Manchester United.

Setidaknya, ada tiga pemain Manchester United yang juga menjadi bagian dari timnas Spanyol.

Mereka adalah kiper De Gea, Juan Mata, dan Ander Herrera.

Baca juga: Ada Fakta Menarik dari Swafoto Pemain Barcelona dengan Manchester United

FC Barcelona pun menyinggung keunikan ini dalam akun Twitter @FCBarcelona.

Dalam postingannya, akun @FCBarcelona mengunggah swafoto antara Pique, Busquets, Ander Herrera, Juan Mata, Jordi Alba, dan De Gea yang saling berpelukan mengenakan seragam klub masing-masing

"A quarterfinal between old friends #MUFCBarça," tulis @FCBarcelona, Jumat (15/3/2019).

"Babak perempatfinal antara teman lama."



Postingan itu direspon dengan 1,2 ribu retweet dan 9 ribu tanda suka.

Barcelona memang tidak menjelaskan eksplisit relasi yang mendekatkana mereka.

Namun, publik sepakbola tahu bahwa mereka disatukan dalam timnas Spanyol meski bermain di klub berbeda yang akan memkasa mereka untuk saling menjegal demi tiket ke semifinal Liga Champions.

Barcelona akan menghadapi tim Inggris Manchester United pada babak perempatfinal Liga Champions Eropa.

Leg pertama akan digelar di markas Setan Merah Old Trafford pada 11 April mendatang.

Comments